Falcon Esports menjadi team pertama yang lolos ke babak Playoffs setelah mengalahkan Onic Esports 2-0

Roster Falcon Esport

Mobile Legends hari ini, Sabtu, (11/6/2022) akan menyajikan pertandingan seru. Onic Esports, salah satu perwakilan Indonesia, akan melakoni dua laga.

“Pada hari pertama, akan ada enam pertarungan yang terjadi. Onic Esports akan menjadi tim Indonesia pertama, yang beraksi dan melawan Falcon Esports serta Todak dalam fase penyisihan grup,” tulis MPL Indonesia

Siapa sangka team myanmar yang beberapa tahun ini sempat vacum dalam pro scene mobile legend dikarenakan adanya gejolak internal dalam negeri, menjadi team pertama yang mengamankan tiket menuju playoff dalam pagelaran MSC 2022. Falcon Esport menjadi Team pertama setelah mengalahkan Todak dari team tuan rumah dan mengalahkan salah satu perwakilan dari indonesia yaitu ONIC Esport

Falcon Esport sangat menjanjikan dikala mengalahkan ONIC dengan skor 2-0. Pada Match Pertama Falcon Mengalahkan ONIC dengan Perbandingan Kill 17 dan 13 untuk ONIC. Namun pada saat match 2, ONIC tidak sanggup untuk melawan negara yang dari dulu terkenal dengan meta anehnya ini dengan perbandingan kill 11-1

Kemungkinan kalahnya ONIC kemungkinan dikarenakan tidak merespect band Akai yang saat ini memiliki band rate yang sangat tinggi baik di ranked maupun di pagelaran tournament. Akai menjadi pilihan utama jika dijadikan jungler dikarenakan perebutan objektif yang sangat mudah jika menggunakan hero ini. Alhasil Falcon dapat dengan mudah mengalahkan ONIC pada match 2 dan tidak memberi ONIC kesempatan untuk memberikan perlawanan

Berikut ini Jadwal MSC Hari Pertama Sabtu 11 Juni 2022

  • Todak vs Falcon Esports – 11.00 WIB
  • RSG PH vs See You Soon – 12.30 WIB
  • Falcon Esports vs Onic Esports – 14.00 WIB
  • See You Soon vs RSG SG – 15.30 WIB
  • Onic Esports vs Todak – 17.00 WIB
  • RSG SG vs RSG PH – 18.30 WIB